Gili Labak Sumenep, Hawaiinya Indonesia


Indonesia selain memiliki ragam budaya yang unik, juga banyak tempat wisata yang indah dan menakjubkan. Tak usah jauh-jauh keluar negeri, Indonesia kaya akan wisata. Pulau Madura bagian timur terdapat Salah satu tempat wisata yang tak banyak dikunjungi wisatawan yaitu Pulau Gili Labak, pulau mungil nan indah untuk dikunjungi, yang terletak di Desa Kombang, Kecamatan Talango, kabupaten sumenep.
Perjalanan menuju gilik labak tidak bisa dengan transportasi darat, harus melalui penyebrangan perahu dari pelabuahan Kalianget sekitar 2 jam untuk sampai di pulau tersebut. Bagi wisatawan yang hendak kesana lebih hemat rombongan tidak perorangan, agar lebih irit di penyewaan perahu , karena 1 orang atau 10 orang harganya hampir sama, sebab bukan perahu reguler melainkan perahu milik nelayan yang disewa. Kisaran harga perahu carteran sekitar  300-400 ribuan dengan pinter-pinter tawar menawar, dengan kapasitas tumpangan sekitar 16 orang.
Gili labak merupakan pulau mungil, memiliki luas ±5 hektar, bisa ditempuh kurang lebih 30 menit jalan kaki untuk memutari pulau tersebut. Keindahan yang memanjakan mata, pulau yang dikelilingi hamparan pasir putih, ombak yang tenang, dan lautan biru dengan ke-eksotisannya. Juga terdapat wahana bawah laut dengan trumbu karang yang memukau. Jadi, wisatawan yang ingin mengambil gambar bawah laut sangat diperlukan sebagai koleksi keindahan yang pernah dijumpai. Selain itu, pada sore hari akan dimanjakan oleh sunset yang indah.

Namun, perlu diperhatikan berhubung pulau tersebut sangat mugil, belum banyak prasarana untuk wahana liburan, seperti untuk diving, Restoran,  ataupun hotel. Bagi yang hendak diving, snorkling  hendaknya bawa sendiri, karena disana belum ada jasa penyewaan untuk itu. Jika hendak mencari penginapan, maka bisa menginap di rumah warga atau mendirikan tenda di pinggir pantai. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Gili Labak Sumenep, Hawaiinya Indonesia"